Obyek Wisata Pantai Nepa di Kabupaten Sampang

8/19/2015
Sulit dibayangkan bahwa Pulau Madura diam – diam menyimpan sebuah pantai yang begitu indah. Pantai ini memiliki keindahan hampir sama dengan keindahan pantai Kuta yang berada di Pulau Dewata sana. Terletak di Kabupaten Sampang, tepatnya di desa Batioh Kecamatan Ketapang. Meskipun letaknya sedikit terpecil namun anda tidak perlu khawatir dengan akses jalan menuju arah pantai. Apalagi setelah anda membutikan sendiri keindahan Pantai ini.

Pantai Nepa biasa masyarakat sekitar menyebutnya, Pantai Nepa menjadi satu kawasan dengan Objek Wisata Hutan Kera Nepa. Untuk bisa sampai ke Pantai Nepa ada dua pilihan akses jalan yang bisa anda pilih, terutama bagi anda yang berasal dari luar Pulau Madura.

Obyek Wisata Pantai Nepa di Kabupaten Sampang
Wisata Alam Pantai Nepa Sampang

Membutuhkan waktu sekitar dua jam perjalanan dengan jarak sekitar 90 km bagi anda yang menggunakan Tol Suramadu, dengan memutar melewati Kota Sampang. Untuk jarak yang lebih dekat dan waktu yang tidak lama anda bisa melewati Kota Bangkalan lalu menuju arah Pantura dan jarak yang harus ditempuh sekitar 70 km dengan menggunakan kendaraan pribadi.

Angkutan umum pun sudah banyak tersedia sepanjang akses perjalanan menuju objek wisata Pantai Nepa. Dengan membayar sekitar Rp. 15.000 tentunya tarif harga bisa berubah sewaktu waktu. Untuk angkutan umum yang akan anda tumpangi sudah tersedia bus mini, bus patas atau kendaraan sejenis L 300 yang bisa anda pilih.

Letaknya yang termasuk dalam kawasan Pantura menambah daya tarik tersendiri bagi Pantai Nepa ini. Selama diperjalanan anda akan disuguhi jejeran pantai dan laut lepas, laut Jawa. Setelah tiba di tempat lokasi anda masih harus berjalan lagi sekitar satu km dari arah pintu gerbang wisata Hutan Kera dan Pantai Nepa ini.

Jalan yang akan anda lewati memang sedikit agak berlubang juga dipenuhi oleh bebatuan kecil. Namun setelah itu anda akan disuguhi pemandangan eksotis dari aliran sungai yang di kelilingi oleh hutan bakau. Aliran sungai yang berkelok masih begitu indah, begitu sejuk dan sangat alami, sensasi yang ditawarkan hampir mirip seperti di Green Canyon.

Pantai Nepa ini sungguh sangat indah, masih sangat alami karena jarang tersentuh oleh jamahan tangan orang. Hamparan pasirnya sangat nyaman di pandang mata, deburan ombak membuat perasaan menjadi tenang dan ditambah hembusan angin serta udara sejuk dari pepohonan yang berasal dari Hutan Kera Nepa yang terletak tepat bersebelahan dengan Pantai Nepa. Anda juga bisa bermain air atau berenang di tepi pantai.

Selain itu anda juga bisa bermain – main dengan sekumpulan monyet yang berada di dalam kawasan Hutan Nepa. Bisa juga sekedar duduk santai dibawah pepohonan yang rindang sambil bersabar menunggu untuk bia menikmati senja di sore hari. Semakin menjelang sore hari pemandangan yang bisa anda nikmati semakin indah juga mempesona. Bagi anda para wisatawan yang suka dengan ketenangan sepertinya pantai Nepa menjadi salah satu destinasi objek wisata yang cocok untuk bisa anda pilih.

Selain itu anda juga tidak diminta tarif ketika memasuki kawasan Pantai Nepa ini, anda hanya cukup membayar tarif parkir sebesar Rp. 3.000 saja per kendaraan. Pantai Nepa ini bisa menjadi pilihan destinasi objek wisata yang begitu mempesona bagi anda yang berkunjung ke Pulau Madura selain Pantai Cemara atau Pantai Lombang di Sumenep tentunya.

Kami juga tidak lupa mengingatkan anda untuk selalu bisa berperilaku baik dan menjaga keasrian kawasan Hutan Kera dan Pantai Nepa bersama setidaknya dengan membuang sampah pada tempatnya.

VIDEO LIPUTAN WISATA PANTAI NEPA DI KABUPATEN SAMPANG - PULAU MADURA





Tour Travel Pulau Madura

Sebarkan

Komentar Facebook

Artikel Terkait

Previous
Next Post »