Di era digital seperti saat ini kecepatan menjadi salah satu hal penting yang banyak diutamakan dalam penggunaan smartphone. Operator selular memegang peranan penting dalam memberikan layanan telfon, sms dan internet yang cepat. Membludaknya pemakaian smartphone akhir – akhir ini otomatis juga mengimbas pada mulai banyaknya jenis operator selular di Indonesia tidak terkecuali di Pulau Madura sendiri. Pulau Madura yang terdiri dari empat Kabupaten besar ini turut menyumbang kuota dalam pemakaian operator selular. Jadi, tidak heran kalau teman – teman yang tinggal di Madura tidak lagi dibuat kebingungan menemukan gerai atau cabang customer care seluruh operator selular.
Adanya gerai atau cabang customer care operator selular di Madura sendiri sangat membantu dalam memberikan pelayanan dan menerima pengaduan para pengguna smartphone. Apalagi penggunaan gadget dalam beberapa tahun terakhir ini menjadi hal yang tidak asing bahkan sudah menjadi sebuah kewajiban.
Banyak operator selular yang berlomba – lomba memberikan pelayanan dan produk terbaik yang mereka miliki. Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep menjadi pangsa yang empuk bagi mereka terutama untuk para pemuda.
Keberadaan gerai operator selular rasanya sudah menjadi satu paket dengan jenis kartu selular yang ada di Madura maupun di daerah lainnya. Kita tidak perlu lagi bersusah payah ntuk menghubungi layanan operator selular pusat bila terjadi kerusakan sistem ataupun melakukan pengaduan.
Seperti, tidak tahu cara mendaftar paketan inernet, mencari tahu harga paketan internet yang murah, kartu selular kita terblokir, smartphone hilang dan ingin memblokir nomor yang ada di dalamnya, aktivasi fitur kartu, dan masih banyak lainnya. Teman – teman tidak perlu merasa khawatir dan takut kalau misal pelayanan di gerai operator selular ini tidak baik karena kita akan dilayani dengan pelayanan yang sangat baik dan memuaskan.
Kali ini Tim Gerbang Pulau Madura berkesempatan untuk memberikan informasi kepada teman – tempat gerai layanan customer service beberapa operator selular yang ada di Madura. Kita mulai dari Bangkalan terlebih dahulu kemudian menyusul Sampang, Pamekasan dan terakhir adalah Sumenep.
1. Alamat Gerai Operator Selular Telkomsel di Madura
GraPARI Bangkalan, Jl. Trunojoyo 39 C, Kelurahan Pejagan, Bangkalan.
GraPARI Sampang, Jl. Jaksa Agung Suprapto, No. 50, Sampang.
GraPARI Pamekasan, Gedung Telkom, Jl. Trunojoyo No. 67 Pamekasan.
GraPARI Sumenep, Jl. KH. Wachid Hasyim No. C – 2 Sumenep.
2. Alamat Gerai Operator Selular Indosat di Madura
Jl. KH. Kholil 50 A, Kelurahan Demangan Barat, Bangkalan.
Jl. Jokotole No. 26, Kelurahan Baturambat, Pamekasan.
3. Alamat Gerai Operator Selular XL di Madura
Jl. Ahmad Yani No. 12, Kelurahan Kraton, Bangkalan.
Jl. Stadion No. 25 Pamekasan
Jl. Trunojoyo 215 Sumenep.
itulah ketiga gerai operator selular yang ada di Madura yang berhasil kita kumpulkan untuk teman – teman. Semoga membantu untuk bisa datang ke gerai operator selular masing – masing dan jangan khawatir untuk bertanya kepada Customer Service.