Inspirasi Taman Gaya Minimalis untuk Kamu yang Ingin Merenovasi Taman

11/23/2022
Rumah tanpa taman kurang afdol rasanya. Karena itulah, kamu perlu merenovasi taman depan rumah agar lebih nyaman. Jangan khawatirkan tentang anggaran, karena kamu bisa gunakan kredit tanpa agunan dari bank terpercaya.

Di masa sekarang, membuat taman tidak harus di lahan yang luas. Ada berbagai macam gaya taman minimalis modern yang bisa mempercantik sebuah hunian. Sebelum mengintip inspirasi taman bergaya minimalis, ketahui dulu langkah-langkah pembuatannya.

Source : Pixabay

Langkah Dalam Membuat Taman Depan Rumah Gaya Minimalis


Taman modern bergaya minimalis cocok untuk hunian yang memiliki lahan terbatas. kehadiran taman minimalis seperti ini dapat menambah elemen hijau yang membuat rumah semakin betah. Untuk itu, ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

• Cek Ukuran Lahan yang Dimiliki

Langkah pertama adalah mengecek ulang ukuran lahan di depan rumahmu. Biasanya, untuk ukuran rumah tipe 36, luas area depan kira-kira 3,5 x 6 meter. Ukuran ini bisa lebih kecil atau lebih besar bergantung pada pengembang yang menggarap rumah. Jika ukuran rumah sudah didapatkan, kamu bisa menentukan akan memasukkan apa saja di dalam taman tersebut.

• Tentukan Konsep Taman yang Serasi dengan Tema Rumah

Konsep taman merupakan bagian penting dari langkah-langkah membuat taman. Kamu dapat memilih konsep taman sesuai seleramu. Apakah kamu ingin menambahkan air mancur atau kolam ikan di sana? Atau kamu hanya ingin taman dengan tanaman hijau dan bunga-bungaan? Selaraskan konsep taman dengan gaya rumah yang kamu tinggali.

• Buat Denah Kasar Tata Letak Elemen Taman

Buat denah kasar sebelum membangun taman. Denah kasar ini berisi layout elemen tamannya dulu, lalu pikirkan area untuk tanaman hijaunya. Usahakan area ini meng-cover sepertiga dari luar lahan. Selanjutnya, kamu bisa memikirkan letak elemen lain yang kamu inginkan.

• Pikirkan Saluran Air

Saluran air merupakan bagian penting dari taman. Dengan adanya saluran air, kelebihan air yang masuk ke area taman tidak akan menggenangi taman.

• Pilih Tanaman Hijau dengan Cermat

Taman depan rumah akan semakin cantik jika dihiasi oleh tanaman tropis beraneka warna. Jangan kalap dalam memilih tanaman yang kamu sukai. Pilih tanaman yang memiliki komposisi warna yang akan mempercantik taman. Agar lebih estetik, atur peletakan tanamannya.

Inspirasi Berbagai Gaya Taman Minimalis Depan Rumah

Source : Pexels

Seperti yang disinggung di atas, taman minimalis tidak membutuhkan lahan luas. Penataan taman dan elemen lain yang serasi dan selaras dapat menciptakan taman yang mempercantik hunian. Nah, simak inspirasi gaya taman minimalis di bawah ini.

• Taman Minimalis Bertingkat

Desain taman minimalis satu ini merupakan pilihan yang cocok untuk kamu yang memiliki hunian lebih tinggi dari pada jalan perumahan. Membuat taman seperti ini tidak harus melulu di tempat datar. Kamu bisa memanfaatkan kontur tanah yang berundak atau berbukit.

Taman minimalis bertingkat seperti ini menyesuaikan kontur tanah yang tidak rata. kamu bisa membuat undakannya menjadi lebih estetik dan multifungsi sebab bentuk taman bertingkat bisa juga difungsikan sebagai pagar rumah.

• Taman Minimalis dengan Ruang Bersantai

Untuk hunian yang memiliki lahan sempit, pastinya setiap ruangan harus digunakan semaksimal mungkin, termasuk taman di depan rumah. Taman mungil ini tidak hanya bisa digunakan sebagai ruang terbuka hijau, tapi juga bisa difungsikan sebagai ruang tamu terbuka yang memberikan kenyamanan berbeda.

Ciptakan taman dengan konsep minimalis yang ada area tempat duduk! Atau, bisa pula kamu sisakan space khusus untuk meletakan kursi panjang dan meja kecil di depannya. Elemen sederhana ini memberikan dampak yang besar pada suasana.

• Taman Depan Rumah dengan Batu

Batu adalah elemen natural yang banyak digunakan untuk melengkapi taman minimalis depan rumah. Ada banyak warna batu yang bisa kamu pilih untuk taman kamu. Selain itu, batu memiliki pola, ukuran dan bentuk yang beraneka ragam sehingga bisa digunakan sebagai elemen dekoratif yang unik.

Untuk kamu yang menyukai taman minimalis bergaya natural, kamu bisa buat taman berkonsep batu. Tambahkan rumput dan batu koral putih untuk membuat taman lebih cantik. Taman berkonsep batu tidak hanya sederhana, tapi perawatannya mudah.

• Taman Minimalis Depan Rumah dengan Kolam

Taman tidak selalu identik dengan tanah, rerumputan atau tanaman. Tak banyak yang berpikir bahwa taman minimalis bisa juga dibuat dari elemen air. Air bisa menjadi elemen alternatif jika kamu ingin taman yang unik.

Taman berelemen air ini bisa kamu buat di atas kolam. Kolam membantu kelembaban udara dan membuat lingkungan sekitar tetap sejuk. Keuntungan lainnya, kamu bisa mempunyai taman sekaligus memelihara ikan yang membuat suasana menjadi lebih hidup. Tambahkan air mancur untuk menghasilkan efek suara gemericik air yang membuat suasana lebih tenang.

digibank KTA: Solusi Tepat Untuk Mendapatkan Dana Kredit Tanpa Agunan


Renovasi taman jadi lebih mudah dengan hadirnya digibank KTA. Produk kredit satu ini menawarkan sejumlah keuntungan terbaik. Berikut diantaranya :

  • Layanan yang bisa diakses selama 24 jam dari Aplikasi digibank by DBS, sehingga kamu dapat mengajukan kredit kapan saja dari mana saja
  • Hanya butuh 60 detik untuk approval
  • Kredit bunga rendah langsung cair dan dikirimkan ke rekening digibank dengan limit sampai Rp200 juta
  • Nominal bisa diatur sesuai kemauanmu
  • Angsuran sampai 36 bulan
  • Bebas dokumen fisik
  • Proses pengajuan lebih praktis karena tidak membutuhkan dokumen fisik. Cukup pastikan kamu berdomisili di Jabodetabek, Surabaya, Bandung, dan Semarang, memiliki e-KTP, NPWP, dan pendapatan minimum Rp5 juta.

Nah, itu dia sejumlah keuntungan dari menggunakan kredit tanpa agunan satu ini. Pelajari lebih lengkap mengenai digibank KTA di sini dan apply segera untuk cairkan dananya!


Tour Travel Pulau Madura

Sebarkan

Komentar Facebook

Artikel Terkait

Previous
Next Post »